Sebuah dunia open world yang dibangun dengan manis, dengan kombinasi gameplay yang terhitung adiktif, sulit rasanya untuk tidak jatuh cinta dengan salah satu franchise andalan Ubisoft – Far Cry. Lewat Far Cry 3 dan Far Cry Blood Dragon yang unik, respon positif dari sebagian besar gamer seolah menjadi bukti valid bagi Ubisoft untuk terus mengeksploitasi nama ini. Tidak seperti jeda dari seri kedua hingga seri ketiga yang terhitung cukup lama, publisher yang berpusat di Perancis ini kabarnya sudah mulai mempersiapkan seri terbaru Farcry – Farcry 4. Rumor terus berkembang dan menguat, terlepas dari sikap tutup mulut dari Ubisoft sendiri.
Seperti rumor yang sempat muncul beberapa waktu yang lalu, sumber informasi yang diklaim valid oleh situs gaming Eropa – Eurogamer menyatakan bahwa Far Cry 4 akan mengambil setting di Himalaya. Tidak hanya sekedar salju, seri ini kabarnya akan menawarkan landscape lingkungan pegunungan yang lebih luas. Ia bahkan dikabarkan akan menawarkan gajah sebagai hewan yang bisa Anda tunggangi untuk mencapai area dengan lebih cepat. Ubisoft sendiri memang belum memberikan konfirmasi apapun, namun sang sumber informasi percaya bahwa pengenalan Far Cry 4 sendiri secara resmi baru akan dilakukan pada ajang E3 2014 mendatang.
Sumber informasi yang diklaim situs gaming Eropa – Eurogamer terpercaya menyebutkan bahwa Himalaya memang akan menjadi setting utama untuk Far Cry 4. Beragam area, tidak hanya saljut ditawarkan. Anda bahkan bisa mengendarai gajah untuk bergerak lebih cepat ke area selanjutnya.
Far Cry 4 dirumorkan baru akan dirilis pada pertengahan tahun pertama di tahun 2015 mendatang, untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja – PC. Tidak ada informasi apakah game ini juga akan meluncur di platform generasi sebelumnya – Playstation 3 dan Xbox 360.
Far Cry, Himalaya, dan gajah? Sounds tempting..